Minggu, 08 Agustus 2010

Bugar Sepanjang Ramadhan

Gak terasa sebentar lagi sudah masuk bulan puasa.  Bulan dimana kita diajarkan untuk menahan haus dan lapar untuk melatih kekuatan keimanan kita.

Namun, bukan berarti sepanjang Ramadhan kita harus terlihat lesu dan loyo karena manahan lapar dan haus.  Justru kita harus lebih menjaga kebugaran tubuh kita.

SAHUR waktu yang penting dan meski terutama diawal-awal bulan puasa badan kita belum terbiasa untuk makan besar di pagi dini hari namun meski dengan porsi secukupnya kita harus tetap makan sahur.  Usahakn untuk makan-makanan yang lengkap gizi sebagai berikut :


  • Kabohidrat -- roti, kentang, pasta, nasi, cereal atau havermut
  • Protein -- ikan, ayam, daging, telur, tahu dan tempe
  • Sayur dan buah2an
Hindari teh atau kopi diwaktu sahur karena kandungan kafein cenderung kurang baik bagi pencernaan,  apalagi bila dikonsumsi saat perut kosong.  Lebih baik usahakan untuk mengkonsumsi banyak air putih di saat sahur.

Bila anda tidak yakin dengan asupan gizi alamiah yang anda konsumsi,  anda dapat melengkapi dengan meminum suplemen tambahan.

BUKA PUASA biasanya sangat ditunggu,  namun hati-hati jangan langsung mengumbar nafsu makan anda.
Dahului dengan minum minuman hangat dan manis. Ini penting agar pencernaan yang kosong seharian tidak kaget dan tetap ada asupan energi dari gula.


Beri jarak antara waktu berbuka membatalkan puasa dengan waktu makan besar.  Lakukan shallat magrib terlebih dahulu sebelum makan dan perhatikan kembali asupan gizi makanan berbuka anda.  Jangan mengkonsumsi berlebihan minuman dan camilan khas puasa yang umumnya pasti manis,  hal ini akan membuat anda justru lebih ingin makan terus menerus.

Ingat ya berpuasa mengajarkan kita menahan nafsu tentunya termasuk pula nafsu kita mengumbar keinginan makan dan menghabiskan segalanya.

Yuk tetap bugar sepanjang ramadhan supaya bisa menjalankan puasa tanpa "bolong" ya.


Photobucket


 Baca juga :


Free Template Blogger collection template Hot Deals SEO

0 komentar:

Posting Komentar